Hanya satu hal yang perlu diingat bangsa Indonesia, bahwa sistem politik dengan oposisi murni akan sangat baik dan sehat sebagai checks and balances karena masing-masing pihak akan sangat berhati-hati dan akan berusaha keras berjuang untuk kepentingan rakyat. Kehati-hatian tersebut juga dalam soal sikap perilaku dan ketulusan dalam mengabdi kepada bangsa dan negara, kasus korupsi secara teori akan menurun tajam karena masing-masing pihak saling mengawasi secara serius.
Berhati-hatilah dengan petualang politik yang jelas tidak memiliki pijakan ideologi, yang berperilaku menguntungkan diri sendiri dengan berpura-pura atas nama rakyat. Awasilah dengan serius baik melalui mekanisme internal partai maupun melalui pengawasan publik dan lain-lain. Perhatikan bagaiamana seseorang berpolitik, apabila ia berkali-kali kutu loncat dan bersikap seolah-olah membela rakyat dengan sikap arogan menghina sana-sini, maka waspadailah karena boleh jadi kepercayaan dirinya dibangun oleh konspirasi kelompok tertentu yang ingin membawa perubahan sesuai agenda kelompok.
Demikian catatan singkat Blog I-I
Semoga bermanfaat
Senopati Wirang
Posting Komentar